Rohil | mediasinarpagigroup.com – Respon cepat Jajaran Polsek Bagan Sinembah Polres Rokan Hilir (Rohil) yang dikomandoi Kompol Jhon Firdaus A Mk, layak diapresiasi, sebab tak sampai 24 Jam dilakukan pencarian, anak atas nama Alya Syahira dengan Umur Dua Tahun, sempat hilang berhasil ditemukan.
“Benar, ada Anak hilang atas nama Alya Sahira di Kep Harapan Makmur Selatan, tapi sudah ditemukan warga setelah dilakukan pencarian kembali,” kata Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Jhon Firdaus A Mk Rabu (1/3/2023).
Lanjutnya, anak tersebut, hilang pada Selasa (28/2/2023) sekitar pukul 19.00 WIB, di wilayah Hukum Polsek Bagan Sinembah, tepatnya di Jl Baiturahmah Kepenghuluan Harapan Makmur Selatan.
“Anak tersebut, merupakan Cucu dari Pengurus DPC Pujakesuma Kecamatan Basira Suhardianto,” tuturnya
“Atas hal tersebut, Kami Aparat Kepolisian menyebarkan informasi melalui Jajaran Polsek Bagan Sinembah lewat group-group Media Sosial, baik itu Group WhatsApp maupun Facebook,” tuturnya.
Ditambahkan, Eks Kabag Ops Polres Rohul ini, Bhabinkamtibmas Briptu Ariski Prananto bersama pihak Keluarga dan Masyarakat, juga melakukan pencarian terhadap anak yang hilang Alya Sahira.
“Pencarian dilakukan di Seputaran rumah pihak keluarga mulai pukul 19.00 Wib (28/2/2023) sampai pukul 05.00 Wib (1/3 2023),” ungkapnya.
“Alhamdulillah, saat ini anak tersebut sudah ditemukan serta sudah berkumpul bersama keluarganya,” pungkasnya Kompol Jhon Firdaus mengakhiri.(A Lingga/Tim)