Subang | mediasinarpagigruop.com – PPK bersama Panwas kecamatan Ciasem kabupaten Subang melaksanaian Rapat Pleno Terbuka, membahas Rekapitulasi Perubahan Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Kecamatan Pada Pemilihan Umum 2024 bertempat di GOR kecamatan Ciasem Kasengsem, Minggu (02/04).
Dansub Koramil Ciasem 0506 Peltu Budi ketika di temui awak media di ruangan rapat mengatakan bahwa dalam rapat tersebut yang disampaikan oleh ketua PPK kecamatan Ciasem tentang rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran diperoleh jumlah pemilih baru, jumlah pemilih yang tidak memenuhi syarat serta jumlah pemilih yang melakukan perubahan data yang tersebar di wilayah Kecamatan Ciasem.,’ Jelasnya.
Sambutan Ketua PPK kecamatan Ciasem Iteng Sukarya saat memimpin rapat pleno mengucapkan terimakasih kepada seluruh undangan yang telah hadir mengikuti rapat pleno terbuka rekapitulasi daftra pemilih hasil pemutahiran DPHP tingkat Kecamatan Ciasem pada pemilu 2024.
Ketua PPK menambahkan sebelum rapat pleno, telah dilakukan beberapa tahapan pemutakhiran data pemilih yaitu kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) oleh pantarlih, penyusunan dan rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) oleh PPS, penyusunan dan rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) oleh PPK, penetapan daftar pemilih sementara (DPS) oleh KPU Subang dan rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil perbaikan DPS tingkat Desa
Adapun hasil rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) tingkat Kecamatan Ciasem 81704, jumlah TPS 313 Pemilih aktif Pemilih baru 25181 Pemilih TMS 25600 Perbaikan data pemilih 1308 Pemilih Potensial Non Ktp 1079.’pungkasnya
Turut hadir Ketua KPU Kabupaten Subang Suryaman, Camat Ciasem yang diwakili Sekmat ALex,Danramil 0506/Ciasem yang diwakili Dansub Peltu Budi, Kapolsek Ciasem yang diwakili Panit 1 Intelkam Polsek Ciasem IPDA Sahroni bersama anggota, Ketua PPK Ciasem Iteng Sukarya, beserta panwas kecamatan Ciasem dan sekertariat, PPS se-Ciasem serta utusan perwakilan parpol peserta pemilu 2024 yakni 7 Parpol. (Sahidin Menir)