Taput | mediasinarpagigroup.com – Sebagai Pimpinan Daerah yang bertugas melayani serta mengayomi masyarakat, tidak sepantasnya oknum Camat bermain ludo memakai Hp pada saat jam kerja, namun perilaku tersebut di tunjukan seorang Camat di Kecamatan Sipahutar Kabupaten Tapanuli Utara.
Media ini bersama rekan kerja Wartawan Monalisa hendak konfirmasi terkait dugaan adanya penebangan kayu mengakibatkan kerusakan jalan yang dibangun melalui dana desa, pak Camat sedang asik main ludo bersama anggota nya dikantor Camat Sipahutar saat jam kerja.
Camat tersebut menyarankan Wartawan untuk menunggu dan minum di warung yang ada di sekitar kantor Camat seakan lecehkan dan tidak peduli dengan kehadiran Wartawan yang ingin konfirmasi sebagai pencari berita yang merupakan tanggungjawab moral kepada masyarakat.
Setelah menunggu lama di warung tersebut kedua awak media kembali menjumpai Oknum Camat yang asik main ludo serta bertanya apakah ada waktu pak Camat untuk dikonfirmasi terkai sesuatu hal, barulah pak Camat beranjak dari ruangan tempat bermain ludo munuju ruangan nya.
Menyikapi hal tersebut media ini bersama rekan wartawan melakukan konfirmasi melalui Hp kepada Sekretaris Daerah selaku Pembina ASN di Taput tidak mendapat tanggapan. Kedua awak media ingin konfirmasi langsung keruangan pak Indra Simare – mare selaku Sekda Taput namun tidak berada di ruanganya melalui ajudannya menjelaskan kepada media pak Sekda sedang tugas luar. Bupati Taput Drs Nikson Nababan saat di konfirmasi melalui WA tidak mendapatkan balasan dan tanggapan.
Menyikapi etika dan moral seorang pimpinan di Kecamatan Sipahutar tersebut, Kepala BKPSDM Taput B. Nababan saat di konfirmasi melalui WA menyarankan agar yang bersangkutan di konfirmasi dan membuat laporan ke Dinas Inspektorat serta hasil LHP Inspektorat akan di turunkan ke BKD Taput ujarnya kepada awak media.
Ketua LSM LP3SU (Lembaga Pemantau Pengawasan Pembangunan Sumatera Utara) Arfan Saragi ketika diminta tanggapannya mengatakan sangat kecewa dengan sikap seorang Camat bermain ludo saat jam kerja. Seorang pimpinan harus mampu mengayomi dan melayani masyarakat dengan respon terhadap pelayanan kepada masyarakat termasuk wartawan.
Ditambahkan Saragi, kepada wartawan sikapnya sudah seperti itu apalagi kepada masyarakat biasa. Saya selaku Ketua LSM LP3 SU menghimbau supaya jabatan oknum Camat tersebut ditinjau kembali bila perlu di copot dan atau di tarik ke Sekretariat Kabupaten untuk dibina karena sikap pejabat tersebut sudah membuat malu Pemerintah Kab Taput yang dipimpin oleh pak Bupati Nikson Nababan ujarnya kepada awak media ini.(Lumban Gaol)