JAKARTA, mediasinarpagigroup.com – Pelaksanaan Vaksin Sinovac Dosis 1 yang dilaksanakan di kantor Kelurahan Ciganjur dan menyasar warga masyarakat Kelurahan Ciganjur yang belum di vaksin di sambut baik dan antusias oleh warga.
Dalam pelaksanaan, pihak Kelurahan Ciganjur di motori oleh Lurah Ciganjur Hj. Yuyun Ayunah,SKM dan Puskesmas serta Relawan Ciganjur berkolaborasi dengan PERMATA MHT.
Warga masyarakat yang belum di vaksin secara antusias datang untuk mendapatkan vaksin.
Dari pantauan di lapangan pelaksanaan berjalan tertib dan lancar dengan tetap mengedepankan Prokes.
Warno warga Ciganjur saat di temui selesai vaksin menuturkan ” Alhamdulillah akhirnya saya di vaksin, sebelumnya sudah beberapa kali saya coba datang untuk di vaksin tertunda karena tensi darah tinggi, namun setelah saya kontrol ke Puskesmas Ciganjur beberapa hari sebelum pelaksanaan dan rutin minum obat darah tinggi, akhirnya hari ini saya di vaksin.
Lain lagi Darno warga Ciganjur : ” Kalo saya kepingin yang Sinovac tepat setelah dapat pemberitahuan dari Pengurus RT bahwa akan ada vaksin Sinovac di kelurahan Ciganjur saya daftar sesuai arahan pengurus RT dan akhirnya hari ini saya di vaksin.
Program vaksin Sapu jagat yang di laksanakan termasuk sukses dan sesuai dengan target dan sasaran yang di inginkan.
Pelaksanaan program vaksin Sapujagat adalah salah satu dari sekian banyak program yang di laksanakan oleh Lurah Ciganjur.
Tetap semangat dan terus tak henti – herntinya mengajak RT, RW agar terus mengedukasi warga masyarakat akan penting nya di Vaksin.
Kami terus mendorong program vaksin kepada warga masyarakat kelurahan Ciganjur agar tercapai tujuan menyasar warga masyarakat di vaksin.
Masyarakat tidak perlu ragu untuk mengikuti vaksinasi ini karena keamanannya sudah dijamin oleh pemerintah sehingga dengan demikian harapannya kekebalan komunal dapat segera tercapai.
Pastinya vaksinasi kan memang ikhtiar kita dalam memerangi pandemi COVID-19, Pemerintah pasti sudah memikirkan yang terbaik untuk warganya tidak perlu ragu untuk vaksin.(Posumah)