Purbalingga | mediasinarpagigroup.com – Polsek Karanganyar Polres Purbalingga bersama Bhayangkari menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) bagi warga kurang mampu, Minggu (11/8/2024). Baksos digelar di Desa Karanggedang, Kecamatan, Karanganyar, Kabupaten Purbalingga.
Kapolsek Karanganyar AKP Edi Rasio mengatakan hari ini kami menggelar bakti sosial memberikan bantuan kepada warga kurang mampu. Bakti sosial yang dilaksanakan merupakan implementasi dari Commander Wish Kapolda Jateng.
“Kami gelar baksos kepada warga kurang mampu sebagai wujud kepedulian sosial terhadap masyarakat untuk mendukung kamtibmas yang kondusif. Hal ini juga sebagai implementasi Commander Wish Kapolda Jateng,” ucapnya.
Disampaikan bahwa bantuan sosial diserahkan kepada dua orang warga Desa Karanggedang. Penerima bantuan yaitu Sumini (68) pekerjaan buruh pembuat kasur dan Suchemi (66) pekerjaan buruh tani.
“Karena kondisinya kedua warga tersebut layak mendapat bantuan sosial. Semoga apa yang sudah diberikan bisa memberikan manfaat,” katanya.
Kapolsek menambahkan kegiatan ini juga sebagai wujud rasa syukur sebagai anggota Polri. Dimana kami bisa berbagai dengan sesama, khususnya warga yang membutuhkan uluran tangan.
Kepala Desa Karanggedang, Asip Setiadi yang mendampingi kegiatan mengapresiasi kegiatan baksos yang dilaksanakan oleh Polsek Karanganyar. Menurutnya bantuan yang diberikan kepada warga kurang mampu sangat bermanfaat.
“Saya mewakili warga mengucapkan terima kasih atas bantuan sosial yang diberikan Polsek Karanganyar. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga Desa Karanggedang yang membutuhkan,” ucapnya.(Widoyo)
(Sumber : Humas Polres Purbalingga)