JAKARTA, mediasinarpagigroup.com – Ketua Musholah Al-Akbar Ustad Arif Muhnyidin mengatakan bahwa sifat dan tingkah laku seorang manusia berupa moral, etika dan akhlak merupakan sesuatu yang dinamis. Sebagian Sifat yang baik sebagai akhlaq terpuji adalah sifat bawaan sejak lahir dan sebagainya lagi diperoleh dengan jalan dilatih dan diusahakan dengan kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari ungkapnya.Bahkan seseorang yang memiliki akhlaq kurang terpuji bisa diubah dan diperbaiki, karena jiwa manusia diciptakan sempurna atau lebih tepatnya dalam proses menjadi sempurna. Karena nya, ia selalu terbuka dan mampuh menerima usaha pembaruan serta perbaikan.
Karena berakhlaq Ini bisa diubah sehingga salah satu tujuan Rasulullah Saw diutus juga dalam rangka memperbaiki akhlak manusia yang sangat rusak di masa jahiliyah sehingga mereka bisa memiliki akhlak terpuji.
Demikian dihadiri antara lain peceramah,Ustad Ahmad Saihu, S,Pdi, Ustad Khoir Mahmud, S,Pdi, Qori, Ustad, Syarif Hidayat, S,Pdi. Ketua Musholah Al-akbar Ustad, Arif Muhnyidin, Ketua Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Ustad, Sirojjudin, Ustad, Madsani pembawa acara-nya. Sabtu : 6 November 2021 M/1 Robiul Akhir 1443 H.
Ketua peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW mengatakan bahwa banyak amalan yang bisa dilakukan untuk menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW ini. Satu diantaranya memperbanyak shalawat.
Bagi Anda yang ingin mengucapkan dan berbagi kalimat bijak tentang Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H, yang bisa Rasulullah semasa hidupnya menunjukkan perilaku mulai maka bergembiralah bagi yang mengidolakan beliau, selamat Maulid Nabi Muhammad Saw.
Di moment milad Nabi Muhammad ini, mari wujudkan kepedulian sosial sesuai dengan Sunnah yang diajarkan oleh Rasulullah.(R Sutarman)