JASINGA BOGOR, mediasinarpagigroup.com – Desa Wirajaya Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor lakukan Vaksinasi Covid -19, Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam menangani masalah Covid-19. Vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya, hal tersebut dikatakan Kades Wirajaya bapak Muhamad Basit, Rabu (10/11/2021)
Ditambahkan Kades, bahwa Satgas Penanganan COVID-19 kembali menegaskan masyarakat, bahwa fungsi vaksin COVID-19 untuk mencegah penularan. Ataupun untuk mencegah seseorang yang sudah tertular agar tidak mengalami gejala yang buruk akibat terinfeksi virus
Beberapa tanda alergi terhadap vaksin adalah gatal di seluruh tubuh, muntah, bersin-bersin, sesak napas, hingga pingsan. Bila Anda merasakan gejala ini, segera laporkan petugas vaksin atau panitia vaksin yang ada di lokasi.
Kegiatan vaksinasi kali ini dipusatkan di di wilayah RW 04 dan RW 05, Warga masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Sesuai dengan arahan dan harapan Kami (Muhamad Basit) bahwa kegiatan vaksinasi harus segera di tuntaskan dikarenakan berhubungan erat dengan kesehatan warga masyarakat desa Wirajaya. Apalagi di jaman sekarang segala pembuatan admistrasi kependudukan harus melampirkan sertifikat vaksin. Alhasil alhamdulilah di wilayah RW 04 dan RW 05 dari jumlah penduduk 1500 hampir 90 persen sudah mengikuti vaksinasi, tegas Kades.(Darles Sembiring)