Koleang Bogor, mediasinarpagigroup.com – Program SAMISADE (Satu Milyar Satu Desa) tahun 2021 di Desa Koleang membangun jalan yang menghubungkan Kampung Cikidung dengan Kampung Silongong Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor, di resmikan oleh Pemerintah Desa Koleang, Rabu (15/12)
Dalam peresmian tersebut turut hadir Samat Kecamatan Jasinga dan jajarannya, Masyarakat Desa Koleang dan beberapa media serta Muspika yang ada.
Pemdes Koleang yang di wakili Sekdes mengaku sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bupati Bogor Ade Yasin atas bantuan pembangunan insfratuktur melalui program satu miliar satu desa.
Terima kasih kepada Bupati Bogor Ade Yasin berkat bantuan program Samisade bisa menyelesaikan pembangunan betonisasi jalan P 483 × L3 × T0,15 M dan Jembatan P 8 × L 3,5 M lokasi di Kp Cikidung RW09 – Kp Silongong Rw 04, sumber dana APBD Kabupaten Bogor, ujar Sekdes.
Beliau menambahkan tujuan umum program bantuan insfratuktur desa dengan program Samisade, mari kita tingkatkan pembangunan insfratruktur dalam rangka mendukung Kabupaten Bogor maju, Kami beserta masyarakat Desa Koleang menyambut dengan baik alhamdulilah program Samisade ini sangat menguntungkan bagi masyarakat, karena jalan yang tadinya kurang bagus sekarang sudah bagus, mudah – mudahan prekonomian warga bisa meningkat, ungkap Sekdes.
Kita sangat terbantu dengan program Samisade ini, Kita berharap pada tahun – tahun mendatang program program seperti ini dapat terus kita dapatkan harapnya, ucapan terima kasih juga kepada masyarakat yang telah sukarela menghibahkan sebagian tanahnya untuk di jadikan jalan desa melalui program Samisade sehingga jalan tersebut bisa di gunakan untuk akses masyarakat untuk kegiatan sehari – hari.(Darles Sembiring).