ROKAN HILIR, mediasinarpagigroup.com – Dusun Podo Rukun yang terletak di Kepenghuan atau Desa Pasir Limau Kapas Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika) Kabupaten Rokan Hilir yang berbatasan dengan Sumatera Utara Kabupaten Labuhan Batu Selatan (Labusel),ingin membawa perubahan dengan dukungan pemerintah daerah Rohil, salah satu tokoh masyarakat nya yaitu Bapak Wasirun, Jumat (12/11) menerangkan bahwa penduduk di Dusun Podo Rukun 95 persen berasal dari Sumatera Utara dengan usaha masyarakat sebagai petani kelapa sawit.
Diterangkan Wasirun, dari perbatasan atau batas Labusel ke Dusun Podo Rukun berjarak 3 Km yang perjalannya belum pernah mendapat perhatian atau sentuhan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir, tegasnya.
Pembangunan jalan hanya melalui swadaya masyarakat, tambah Wasirun lalu dibenarkan oleh Kepala Dusun Podo Rukun yaitu Pak Paiman, Ia menegaskan sampai saat ini kalau musim hujan jalan Kampung kami tidak bisa dilalui mobil maupun roda dua termasuk dari dusun kami menuju Kepenghuluan Pasir Limau Kapas yang berjarak 15 Km, ujarnya.
Kami para Tokoh masyarakat demikian juga Kadus sangat mengharapkan perhatian dari Pemerintah Daerah terkhusu Bupati Rohil yaitu Afrizal Sintong, S.I.P jangan tutup mata terkait pembangunan jalan dimaksud agar di tahun 2022 ini jalan dari Kepenghuluan Pasir Limau Kapas sampai Dusun Podo Rukun dibangun agar dapat dilalui mobil,dan dapat dinikmati masyarakat, harap mereka.(S Barus/O Siregar)