JAKARTA UTARA, mediasinarpagigroup.com – Jasa kebersihan gedung Walikota Jakarta Utara tanpa mengenal lelah bekerja dikomandoi Riswan sebagai mandor sesuai waktu yang ditentukan. Dengan tetap menjaga Protokol Kesehatan para jasa tenaga kebersihan ini tetap semangat membersihkan lingkungan Kantor Walikota Jakarta Utara.
Riswan selaku mandor para jasa tenaga kebersihan Rabu (17 / 11 /21 ) mengatakan, melakukan kegiatan kebersihan di lingkungan gedung Walikota Jakarta Utara sudah menjadi tugas rutin kami sehari – hari. Kami selalu menjaga keindahan dan kebersihan gedung ini sesuai arahan pimpinan kami Kasubag Rumah Tangga A. Syarif.
Lebih lanjut Riswan memaparkan, kebersihan lingkungan gedung Walikota Jakarta Utara sudah menjadi tanggung jawab kami selaku PJLP jasa kebersihan, ujarnya.
Kasubag Rumah Tangga Bagian Umum dan Protokol walikota Jakarta Utara A. Syarif menambahkan, PJLP jasa kebersihan yang ada sebanyak 95 orang di 3 area lingkungan Walikota Jakarta Utara. Semuanya harus cepat tanggap terkait kebersihan lingkungan gedung Walikota Jakarta Utara. Kita persiapkan tenaga – tenaga yang siap bekerja sesuai aturan yang ada dan bertanggung jawàb atas kebersihan yang dimaksud.
Jasa kebersihan ini memiliki peran penting di lingkungan manapun, tapi tidak jarang profesi ini dianggap rendahan, pada hal memiliki kontribusi sangat penting, ujar A. Syarif.(Rbn)