Tangerang | mediasinarpagigroup.com – Setelah 2 tahun tertunda karena pandemi covid 19, di tahun 2022 ini jamaah haji Indonesia berkesempatan untuk melaksanakan ibadah haji ke tanah suci. Tentu saja moment ini sangat dinanti-nantikan oleh masyakatakat indonesia yang sudah mendaftar sebagai jamaah haji.
Maret lalu, Kerajaan Saudi memberi sinyal untuk membuka ibadah haji bagi jamaah internasional, termasuk negara Indonesia. Berita baik tersebut disampaikan oleh Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas setelah mendapat kepastian dari Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq F Al-Rabiah.
Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi di Jakarta pada Selasa (7/6/2022) menyampaikan untuk saat ini, Indonesia menjadi negara yang mendapatkan kuota jamaah haji terbesar dari negara-negara lain yang diberi kesempatan untuk mengirimkan jamaahnya. Indonesia mendapatkan kuota 100.051 jamaah.
Dengan jumlah kuota yang besar tersebut , Direktorat Jenderal Imigrasi, khususnya dalam hal ini Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang sebelumnya sudah melakukan langkah – langkah persiapan diawal.
Dalam rangka upaya peningkatan kualitas pelayanan, Februari lalu Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang menggelar kegiatan Sosialisasi Penerbitan Paspor RI Bagi Calon Jemaah Haji yang berada di Wilayah Kota Tangerang.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk menyamakan persepsi, menambah wawasan mengenai pemberlakuan peraturan keimigrasian tentang penerbitan paspor, serta pelaksanaan sistem pelayanan paspor terkait administrasi, persyaratan, untuk memudahkan para calon jemaah haji dalam melakukan proses permohonan paspor nantinya.
Oleh dari itu, puluhan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) yang berada di wilayah Kota Tangerang turut serta diundang dalam kegiatan sosialisasi ini.
Diharapkan informasi dari hasil kegiatan ini dapat sampai ke para calon jemaah mereka sehingga tidak ada kendala dalam proses pembuatan paspornya. Kantor imigrasi non TPI Tangerang dengan tanggap membuka layanan khusus bagi calon jamaah haji yang akan berangkat. Bekerjasama dengan Kementerian Agama Kota Tangerang, Kab Tangerang dan Tangerang Selatan, Kantor Imigrasi Tangerang melaksanakan layanan khusus jamaah haji sejak bulan maret.
Sampai dengan saat ini Imigrasi Tangerang sudah menerbitkan sebanyak 188 paspor jamaah haji dengan rincian 102 paspor untuk Kota Tangerang, 59 untuk Kota Tangerang Selatan, dan 27 paspor untuk Kabupaten Tangerang.
Toto Suryanto, yang saat ini menjabat sebagai Plt. Kepala Kantor Imigrasi Tangerang menyambut baik langkah-langkah tersebut dan tidak hentinya memberikan semangat dan apresiasi kepada para petugas imigrasi yang berdedikasi tinggi, bekerja tanpa mengenal lelah melayani proses paspor para jama’ah haji, serta mengingatkan bahwa pekerjaan ini adalah pekerjaan mulia dan merupakan salah satu bentuk ibadah.
Dengan adanya langkah-langkah tersebut, diharapkan penyelenggaraan ibadah haji 1443 H/2022 M di Arab Saudi pada saat pelaksanaan dan pasca pelaksanaan dapat berjalan sukses tanpa kendala.(Hotman Saragih)