CIREBON,mediasinarpagigroup – Vaksin Untuk Lansi dan masyarakat umum di Desa Kemlakagede Kecamatan Tengahtani Kabupaten Cirebon berjalan dengan lancar.
Kegiatan itu dilaksanakan, Senin (14/6) pukul 10:30 Wib bertempat kantor Desa Kemlakagede, di hadiri 6 tenaga kesehatan Puskemas Tengahtani, hal tersebut dikatakan Evi Kepala Puskesmas.
Evi menambahkan, vaksinasi ini hanya untuk pencegahan, agar para Lansia dan masyarakat umum terjaga dalam kesehatannya.
Kuwu Rusli Kemlakagede menambahkan, untuk masyarakat jangan kemakan berita hoaks yang menakut nakuti masyarakat umum tentang Vaksin itu berbahaya, padahal vaksin itu tidak bahaya, malahan bagus untuk pencegahan, kecuali orang yang mempunyai penyakit jantung dan darah tinggi, baru tidak boleh di vaksin, ucapnya.i
Ditambahkan Kuwu Rusli, berharap untuk masyarakat agar tetap patuhi protokol kesehatan, pasalnya virus covid 19 masih ada, Prokes hal yang sangat penting.,tegasnya.(Sispono)