Serang | mediasinarpagigroup.com – Ketua DPW Perguruan Persilatan Terumbu Banten (PPSTB), H. Suci Azhi,SE, menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas di lantiknya, Dr. Almuktabar, sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Banten, oleh Menteri Dalam Negeri, Jenderal (Purn), Muhamad Tito Karnavian, di Gedung Sasana Bhakti Praja Kemendagri Jalan Merdeka Utara Nomor 7, Jakarta Pusat, Kamis (12/5/2022).
Menurut H. Suci Azhi, harapan selaku warga masyarakat Provinsi Banten, Pj Gubernur Banten, Almuktabar, dapat meneruskan program pembangunan yang sudah diletak kan semasa kepemimpinan Gubernur Banten, Wahidin Halim, bersama Wagub, Andika Hazrumy.
Foto : Pelantikan Dr. Almuktabar sebagai Pj Guberbur Banten Oleh Mendagri
“Banten sangat potensial sumber daya alam dan sumber daya manusianya. Banten memikiki potensi bidang pertanian, perkebunan, pertambangan, industri, UMKM dan destinasi wisata lainya.,Potensi tersebut agar diolah secara maksimal secara bijak dan arif, sehingga dapat mensejahterakan masyarakat Banten”, kata Suci Azhi, yang juga Ketua DPW PBB Provinsi Banten ini.
Ditegaskan Suci Azhi, Banten juga memiliki seni budaya seperti persilatan sebagai peninggalan leluhur Banten. Banten terkenal dengan daerah ulama dan sejuta pendekar serta jawaranya, salah satunya Perguruan Persilatan Terumbu Banten (PPSTB), sebagau perguruan silat tertua di Banten.
“Kami pengurus dan anggota PPSTB siap bersinergi dengan Pemerintahan Provinsi Banten dalam rangka menggali dan memanfaatkan potensi daerah, demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meningkatnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai modal untuk melaksanakan pembangunan,” Suci Azhi.(H.Maswi/Dimas)