Kabupaten Solok | mediasinarpagigroup.com – Bencana Longsor yang menutupi jalan Ujung Ladang pada perkampungan terdapat beberapa titik lokasi yang runtuh tebing jalan karena di guyur hujan lebat yang turun tidak henti hentinya beberapa hari belakangan ini
Kejadian longsor ini sudah sering terjadi di Nagari Kotosani beberapa bulan belakangan ini sebelum nya di Jorong Padang Belimbing dekat Kantor Wali Nagari, dua kali berturut hanya berselang waktu sekitar 3 bulan tepat di jalanan utama yang menghubungkan ke kampung tetangga Saniang Bakar dan Sumani
Mengetahui dan mendapat laporan dari masyarakat Wali Nagari Koto Sani Erinal Dianto, SH segera memberitahukan nya ke Pemkab Solok atas bencana yang menimpa wilayahnya, sampai menutupi jalan utama di Nagari Koto Sani.
Pemkab Solok pihak BPBD begitu mendapat laporan atas kejadian longsor tidak menunggu waktu lama langsung menerjun kan personil nya menuju lokasi di ujung ladang, dilokasi di mana titik lokasi terjadi longsor tampak pihak dari Babinmas dan Babinsa juga sudah berada di lokasi selain itu Camat , pihak PUPR dan Pemerintahan Nagari Wali Nagari beserta perangkat nya lalu Kepala Jorong hingga tokoh masarakat dan masyarakat pun sudah berada di lokasi.
Menurut Sekretaris Nagari Koto Sani Mai Mirda, mengingat pentingnya akses jalan yang satu satunya untuk aktivitas warga sehingga membutuhkan penanganan cepat ,warga berjibaku bersama pihak TNi- POlRi beserta BPBD serta pihak lainnya bergotong royong untuk membuat jalan alternatif sementara agar dapat di lalui kendaraan secara darurat untuk sementara dengan secara manual, mengunakan cangkul linggis dan lainnya hampir seharian bergotong royong , sambil menunggu kedatangan alat berat yaitu ekskavator yang sudah menuju lokasi terjadi longsor.
Longsor yang menutupi akses ruas jalan di laporkan ada 8 titik yang berada di ruas jalan Ujung Ladang,dua titik longsor tersebut yang sangat signifikan yang panjang dan besar runtuhan tebing jalan nya yang tidak bisa di lakukan secara manual dan membutuhkan sekali alat berat untuk mengatasinya material batu dan tanah yang menutupi jalan tersebut.
Kondisi geografis jalan yang ada di dalam Kampung Nagari Koto Sani rata rata jalan nya berada di sisi tebing bukit karena banyak perbukitan di Nagari Koto Sani, dalam hal ini Pemerintahan Kabupaten dan Pemerintahan Nagari karena kondisi jalan dan tekstur tanah tebing yang lunak timbul keretakan di saat musim hujan berkepanjangan menghimbau meminta kepada masarakat meningkatkan kewaspadaan nya saat hujan deras tiba karena rawan sering terjadi longsor.
Selain itu salah seorang dari tokoh masarakat ujung ladang juga menyampaikan terima kasih tak terhingga kepada pihak Pemkab dan Pemerintahan Nagari hingga pihak Babinmas Polri dan Babinsa TNI telah berkerja keras berpartisipasi yang telah membantu membuka jalan yang tertutup oleh longsor hingga dapat di lalui akses jalan yang satu – satunya di gunakan masyarakat untuk aktivitas sehari hari.
Masyarakat Nagari Koto Sani sangat mengharapkan sekali perhatian dari Pemerintahan Kabupaten Solok titik ruas jalan yang rawan longsor tersebut agar dapat di tindak lanjuti, tebing tebing yang seharusnya di berikan pengedaman agar tidak terjadi lagi bencana longsor, harap meraka.(Defrizal)