Kabupaten Bogor | mediasinarpagigroup.com – PAC Gerindra dan PAC Satria Gerindra Cileungsi bersama Lintas Ormas adakan Kegiatan Santunan Anak Yatim Piatu, Berbagi Takjil dan Buka Bersama, Minggu(16/04/2023), berlokasi di Depan Toserba Narma Harvest City, Desa Mekarsari, Kecamatan Cileungsi.
Acara Kegiatan dihadiri langsung Ketua PAC Gerindra Cileungsi, Hj.Muniroh, Spd, i, Ketua PAC Satria Gerindra Cileungsi, Marlon Sirait, S.E., Jaja dari LMP sekaligus Ketua Ranting Gerindra Desa Mekarsari beserta para Ketua Gerindra Ranting Se Kecamatan Cileungsi, Bacaleg Gerindra, DR,Dr, Ninik Setiastuti, Para Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Santunan diberian kepada Puluhan Anak Yatim Piatu, dan berbagi Takjil kepada ratusan warga masyarakat yang kebetulan lewat di sekitar jalan raya depan Narma Harvest City, warga pun menyambut antusias kegiatan ini dan dalam waktu sekejap Takjil ludes dibagikan.
Ketua PAC Gerindra Kecamatan Cileungsi, Hj.Muniroh, Spd.i, dalam kata sambutan nya menyampaikan Apresiasi kepada Ormas LMP, Khusus nya kepada Jaja dari LMP sekaligus sebagai Ketua Ranting Gerindra Desa Mekarsari atas ide nya sehingga tercipta kolaborasi antara PAC Gerindra Cileungsi, PAC Satria Cileungsi bersama LMP untuk adakan acara santunan, bagi-bagi Takjil dan buka bersama.
” Trimakasih dan Apresiasi saya kepada Bang Jaja dari LMP sekaligus sebagai Ketua Ranting Gerindra Desa Mekarsari sehingga kolaborasi kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan lancar” Ujar Muniroh.
” Tak lupa saya ucapkan terimakasih banyak kepada semua jajaran panitia yang sudah meluangkan waktu tenaga, pikiran dan lain nya sehingga acara ini berjapan sesuai harapan, trimakasih kepada Tokoh Agama Ki Maung atau yang akrab disapa Encep Permana dari harvest, Ustad Tata dan Tokoh Agama beserta Tokoh Masyarakat yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu, dan salam hormat juga kepada semua ketua ranting Gerindra se kecamatan cileungsi serta semua elemen yag tidak bisa saya sebutkan, kegiatan menyantuni anak yatim berapa pun besarnya akan dibalas oleh Allah SWT, semua yang berdonasi berapa pun nominal nya nanti sama, akan dibalas kebaikan nya oleh Allah SWT” pungkas nya.
Sementara Bacaleg Gerindra Dapil 2, DR.Dr. Ninik setiastuti dalam kata sambutan nya sebelum pembagian Takjil dan acara santunan memohon doa restu karena akan mencalonkan diri sebagai Anggota DPRD Kabupaten Bogor dari Partai Gerindra Dapil 2.
” Mohon Doa Restunya, kemungkinan besar saya akan mengikuti pentas uji nyali yang ingin mencalonkan diri dari Partai Gerindra untuk Dapil 2, adapun latar belakan saya mengikuti pileg ini adalah karena di DPRD Kabupaten Bogor saat ini belum ada satupun keterwakilan tenaga kesehatan, khusus nya Dokter dan berharap atas kontribusi saya kepada pemerintah dengan harapan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat kabupaten bogor bisa tercapai setinggi-tinggi nya” imbuh nya.
” Kemudian pemberdayaan perempuan karena saya back groud Dosen, saya juga inginkan pendidikan terutama perempuan akan lebih baik lagi dan mohon doa nya bapak/ibu sekalian dan yang penting saya tidak akan menutup diri untuk belajar dari siapapun, karena partai adalah hal yang baru buat saya namun saya tidak lantas berputus asa untuk terus belajar dan belajar, oleh karena itu monggo silahkan bagaimana saya bisa lebih mengetahui dan memahami lingkungan, saya siap untuk mendengarkan” lanjut nya.
” Saya menyadari sepenuhnya menjadi Wakil Rakyat itu adalah menanggung beban untuk menjalankan aspirasi, percayalah bahwa saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa memegang amanah dengan sebaik-baik nya” Tutup nya.(Tim/Redaksi).