JASINGA – BOGOR, mediasinarpagigroup.com – Vaksinasi adalah proses di dalam tubuh, di mana seseorang menjadi kebal atau terlindungi dari suatu penyakit, sehingga apabila suatu saat terpapar dengan penyakit tersebut, maka tidak akan sakit atau hanya mengalami sakit ringan.
Vaksinasi terjadi biasanya dengan pemberian vaksin. Sebagaimana manfaat dari vaksin lainnya, vaksin Covid-19 bermanfaat untuk memberi perlindungan tubuh agar tidak jatuh sakit akibat Covid-19 dengan cara menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh. Oleh sebab itu, meski sudah divaksin Covid-19, kita direkomendasikan tetap menjalankan protokol kesehatan (prokes), yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak untuk mencegah penularan virus corona, hal tersebut dikatakan oleh Kepala UPT Puskesmas Bagoang dr.Erlina Sri Lestari.
Untuk itu Pemerintah Desa Neglasari, Jumat (9/7) bekerjasama dengan Puskesmas Bagoang Kecamatan Jasinga Kabupaten Bogor melakukan Vaksinasi terhadap warga Desa Neglasari.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Kepala UPT Puskesmas Bagoang dr.Erlina Sri Lestari, Bidan Muawanah .AM.d,Keb dan Bidan Ranti Puspita Sari,.AM.d Keb, tak lupa juga di hadiri oleh Kades Neglasari M. Nahrowi.SE, Sekdes Haerlis,Babinsa Pak Pipin, Babinmas Pak Yudi Priatna,Satgas Covid – 19 Desa Neglasari, Perwakilan dari Kecamatan Jasinga, lalu Para Ketua RT serta RW, Tokoh Agama dan Masyarakat atau warga yang di vaksinasi.
Kegiatan vaksinasi di mulai jam 8.00 hingga selesai, dengan jumlah warga yang di vaksin sekitar 89 orang.
Kades Neglasari menerangkan kami bekerja sama dengan Puskesmas Desa Bagoang dalam menggelar vaksinasi massal ini, sebagai bagian dari rangkaian pencegahan COVID 19, untuk hari ini total masyarakat yang menerima vaksinasi hari ini sebanyak 89 orang.
Ditambahkan Kades, Kami akan terus mendukung program pemerintah dalam rangka memberikan herd immuniti atau kekebalan tubuh bagi warga, dan saya berharap vaksinasi massal dapat membuat masyarakat mampu dan kebal dalam antisipasi COVID 19, namun demikian saya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan dan kebijakan pemerintah sebab disiplin melaksanakan protokol kesehatan dan tertib kebijakan pemerintah di masa PPKM Darurat ini.
Semoga agenda vaksinasi sebagai bagian dari program pemerintah lancar, dan masyarakat bisa memiliki imunitas namun tetap harus disiplin melaksanakan protokol kesehatan yang ketat yaitu 5 M.
Bidan Muawanah, AM.d.Keb dan Bu Bidan Ranti Puspita Sari.AM.d .Keb Berharap, untuk warga Neglasari khususnya umumnya untuk masyarakat jangan takut untuk di vaksin,agar masyarakatnya sehat dan tidak menularkan dan tidak tertularkan, tegasmereka.(Darles Sembiring)