Bekasi, mediasinarpagigroup.com – Organisasi Kemasyarakatan Pemuda Batak Bersatu PAC Bekasi Utara, Minggu (25/04) membagi bagikan Takjil kepada Masayarakat Pemulung yang berada di wilyah perumahan Prima Harapan Kelurahan Harapan Baru Kecamatan Bekasi Utara, kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Ketua PAC PBB Bekasi Utara yaitu Holmes Haloho, Sekjen Parlin Sinaga,Ketua Srikandi Nurlela Sihite serta semua Anggota PBB yang hadir.
Sebagaimana yang Kita ketahui Takjil adalah istilah umum untuk kudapan yang dimakan sesaat setelah berbuka puasa, biasanya berupa makanan manis seperti kolak pisang, sop buah, es campur, dan lain sebagainya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata takjil memiliki arti mempercepat dalam berbuka puasa.
Perlu diketahui oleh masayarakat bahwa salah satu keutamaan dari memberikan makan orang yang berpuasa adalah mendapat ridho dari Allah SWT ketika di iringi dengan ibadah lain seperti bersedekah. Ibnu Rajab Al-Hambali rahimahullah menyatakan, “Puasa, salat dan sedekah mengantarkan orang yang mengamalkannya pada Allah, lalu adapun tujuan ini tentu juga sebagai ajang silaturahmi tegas Ketua.(Merry)