Purbalingga | mediasinarpagigroup.com – Polsek Kemangkon Polres Purbalingga terus melakukan pemantauan penyakit mulut dan kuku (PMK) di wilayah Kecamatan Kemangkon. Pemantauan dilakukan dengan pengecekan ke sejumlah kandang hewan ternak.
Kapolsek Kemangkon Iptu Wahyudi mengatakan pemantauan kesehatan hewan ternak terus dilakukan Polsek Kemangkon. Hal tersebut untuk memantau dan mencegah penyebaran penyakit mulut dan kuku.
“Bersama Bhabinkamtibmas kami lakukan pengecekan di sejumlah kandang peternakan sapi yang ada. Memantau secara langsung kondisi hewan ternak tersebut,” jelasnya, Rabu (20/7/2022).
Disampaikan bahwa hasil pengecekan sampai dengan hari ini tidak ditemukan adanya kasus PMK di wilayah Kecamatan Kemangkon. Namun demikian kami tetap berikan imbauan kepada peternak untuk waspada potensi PMK yang dapat menyerang hewan ternak.
“Kami imbau peternak sapi agar terus waspada dengan menerapkan langkah pencegahan mulai dari menjaga kebersihan kandang, penyemprotan disinfektan dan pemberian vitamin bagi hewan ternak,” kata kapolsek.
Sementara itu, Parjan selaku Ketua Kelompok Tani Ternak Desa Kedungbenda, mengatakan pihaknya terus melakukan pengecekan kesehatan hewan ternak untuk mencegah penyebaran PMK.
“Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada kasus PMK di peternakan Desa Kedungbenda. Kami akan laporkan apabila ada gejala penyakit tersebut,” ucapnya.
Parjan menambahkan pihaknya juga akan terus berkoordinasi terkait kondisi ternak dengan Polsek Kemangkon maupun pengawas peternakan. Termasuk berkoordinasi dengan peternak sapi di desa lain.
Sumber : Humas Polres Purbalingga
Wartawan : Widoyo