ROHIL, mediasinarpagigrup.com – Mendengar terjadinya tiang jembatan hingga patah akibat tertabrak Panton ,Bupati Rokan Hilir bersama Wakil Bupati H.Sulaiman langsung turun lapangan guna tinjau secara langsung ke lokasi ,Selasa (7/09).
Jembatan Pedamaran ll yang berada di Kepenghuluan Pedamaran Kecamatan Pekaitan Kabupaten Rokan Hilir Riau adalah jembatan megah ikon Kabupaten Rokan Hilir, betapa tidak ,jembatan megah yang di bangun pada masa H.Anas Maamun menjadi kebanggaan Masyarakat Rokan Hilir disamping sarana vital sebagai penghubung dari kecamatan ke Ibu kota Kabupaten Rokan Hilir.
Tampak hadir di lokasi Ka Dis PUTR,Budiman dan Ka Dis Perhubungan Jasrianto,Camat Pekaitan Taryono dan Datin Penghulu Pekaitan Santi Utari,S.Pd.
Kepada Awak Media ,Afrizal Sintong mengatakan “Tiang Pedamaran ll Patah akibat di tabrak Panton
Kita koordinasikan dengan pihak PUTR Provinsi Riau ,Bagaimana pertanggung jawaban pihak Kontraktor atas patahnya tiang pengaman dan tiang penyangga jembatan Pedamaran ll yang di tabrak Panton Pembawa Material PT.Dian Restu Anugrah Katanya.
Kita koordinasikan pada Pihak Provinsi Riau secara Teknis , kita minta pertanggung jawaban kepada pihak Kontraktor guna perbaikan tiang penyangga jembatan serta tiang pengaman jembatan secepatnya ,tegas Bupati.
Bupati Berharap kepada Dinas Perhubungan untuk melakukan pengawasan terhadap tonase Kendaraan truk yang membawa muatan untuk tidak melebihi tonase yang telah ditentukan oleh pihak Pemerintah.
Saya berharap pada Dinas Perhubungan untuk melakukan pengawasan terhadap truk yang membawa muatan melebihi tonase guna menjaga kondisi jembatan tetap aman ,pintanya.
Bupati juga berharap, agar pengerjaan Proyek jalan lintas pesisir Pedamaran tetap lanjut ,namun sementara waktu dalam pengangkutan materialnya tidak menggunakan Dum Truk (truk bersumbu 3) tapi, akan tetapi cukup dengan Colt Diesel saja agar tidak berpengaruh pada jembatan yang sedang mengalami patah tiang penyangganya.(Ma/Sg)